Rabu, 29 Mei 2013

Pembersih Alami Dari Dapur Anda (Bagian II)

Pembersih Alami Dari Dapur Anda 
(Bagian II)

Bersih-bersih rumah ternyata tidak hanya menggunakan bahan bahan kimia yang tentunya berbahaya, apalagi jika anak anak suka ikut membantu, Cobalah dengan cara alami, tanpa menggunakan bahan-bahan kimia. Semua bahan-bahan yang digunakan ternyata bisa didapat di dapur kita,
Artikel sebelumnya membeberkan beberapa barang yang ada di dapur yang bisa digunakan untuk maksud itu.
Ternyata masih ada barang dapur lainnya yang bisa digunakan lho.
Apa saja bahan bahan lain yang bisa kita gunakan untuk bersih bersih rumah?
Berikut ulasannya;

Cuka alami membersihkan penyumbatan 
Cuka putih adalah pembersih serbaguna yang sempurna dan lebih lembut daripada pembersih komersial. Saluran air tersumbat? Atasi dengan menuangkan ½ cangkir baking soda yang dicampur dengan 1 cangkir cuka, lalu siram dengan air panas beberapa menit kemudian. Permukaan stainless steel mulai kusam? 
Kilapkan kembali dengan kain lembut yang dibasahi dengan cuka agar peralatan kembali kinclong.

Alkohol membersihkan kotoran
Untuk membersihkan jendela, cucilah kaca dengan larutan ½ cangkir alkohol dicampur 1 liter air. Jika bermasalah dengan lalat buah, isilah botol semprot dengan alkohol, lalu halau dengan cairan tersebut.

Garam membersihkan noda
Taburkan garam pada spons dan bersihkan teko, mug, atau barang pecah belah yang bernoda cokelat atau kekuning-kuningan. Kita pun dapat memperpanjang umur spons dapur dengan merendamnya semalam dalam ¼ cangkir garam per 1 liter air. Jika panci besi berkarat, tuangkan ¼ cangkir garam dalam panci, tambahkan air, lalu panaskan. Angkat, lalu gosok dengan sikat. Kemudian cuci bersih. Oleskan minyak sayur sebelum digunakan.

Merebus air membersihkan lemak 
Air mendidih akan membuang lemak yang menempel pada panci atau peralatan dapur lainnya. Untuk lemak yang ekstra lengket, campurkan sedikit baking soda ke dalam air mendidih, kemudian cuci bersih.

Boraks membersihkan jamur dan bakteri
Kita bisa membuat sabun pencuci piring sendiri dengan mencampur bagian yang sama dari boraks dan baking soda (masing-masing 2 sendok makan). Kita juga bisa membunuh jamur dan bakteri dalam pembuangan sampah atau selokan dengan menuangkan tiga sendok makan boraks ke dalamnya dan biarkan selama satu jam, gunakan beberapa minggu sekali.

Baking soda membersihkan bau 
Mau menghilangkan bau bawang putih atau bawang merah dari tangan setelah memotong-motongnya? Gosok tangan dengan baking soda sebagai pengganti sabun. Untuk meningkatkan fungsi pembersih cairan pencuci piring juga bisa ditambahkan dengan 2 sendok makan baking soda.






Sumber: Intisari online

0 Komentar:

Posting Komentar

[Reply to comment]